MAHASISWA D3/D4 BERPARTISIPASI DALAM PAMERKAN GARUDA HYBRID-18 DI KUSTOMFEST 2020

Pada tanggal 15-31 Desember 2020, Jogja National Museum diramaikan oleh pengunjung Kustomfest #UNRESTRICTED. Pameran otomotif yang berlangsung tiap tahun ini memamerkan berbagai jenis motor dan mobil sebagai persembahan untuk para pecinta otomotif.

Pelaksanaan Kustomfest tahun ini agak berbeda dari tahun sebelumnya, tentu saja karena situasi pandemic Covid-19 yang masih berlangsung hingga saat ini. Protokol Kesehatan yang ketat diterapkan bagi semua elemen yang terlibat dalam Kustomfest. Jumlah pengunjung di dalam museum dibatasi, sebelum masuk wajib mencuci tangan, dan melewati UV gate yang berfungsi membunuh mikroorganisme untuk memastikan pengunjung steril. Kustomfest tidak hanya dapat dinikmati oleh masyarakat di Yogyakarta saja. Bagi pengunjung yang berasal dari luar kota, diizinkan masuk museum apabila dapat menunjukkan hasil rapid test negative yang masih berlaku. Selain itu, pada setiap ruangan di museum disediakan mesin desinfektan otomatis dan pembayaran masuk ke museum menggunakan e-money untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Kepala Dinas Pariwisata DIY, Ir. Singgih Raharjo S.H. M.Ed pada Kamis (17/12/20) mengunjungi gelaran Kustomfest 2020. Dalam kunjungan ini Ia ingin pelaksanaan protokol kesehatan Covid-19 ini terus dijaga konsistensinya hingga pada hari terakhir event nanti karena diharapkan mampu memberi feedback positif bagi semuanya dan mampu menjadi contoh untuk event-event lain yang bakal berlangsung ditengah pandemi.

Kustomfest mengundang dan melibatkan seluruh elemen pegiat otomotif Indonesia serta pelaku industri kustom global, termasuk Garuda UNY Team (GUT). Semua partisipan menampilkan karya kustom terbaik sebagai refleksi kekayaan budaya bangsa Indonesia.

Kali ini Mahasiswa D3/D4 yang tergabung dalam GUT berpartisipasi di Kustomfest dengan memamerkan mobil Garuda Hybrid 2018 (GH-18). Mobil ini merupakan mobil allwheel drive yang sumber tenaganya diperoleh dari Internal Combustion Engine dan motor listrik. Dengan dilengkapi Elecctrick Booster, mobil ini dapat mencapai akselerasi maksimum 9,8 second dapat menempuh jarak 200 meter. Kelebihan dari GH-18 pada Safety Feature diantaranya Headrest, Five-Point Safety Belt, dan Brake Over Travel. Beberapa kejuaraan internasional yang pernah diraih GH-18 yaitu:
• 1st Acceleration Event in International Student Car Competition 2018
• 1st Maneuver event in International Student Car Competition 2018
• 1st Endurance Event in International Student Car Competition 2018
• Best of the Best Team in the International Student Car Competition 2018
• Reach Grand Prix in the International Student Car Competition 2018

Dengan mengikuti Kustomfest, diharapkan GUT dapat lebih dikenal masyarakat luas khususnya pegiat otomotif di dalam maupun luar negeri.

(Han, Nung, Taw)

Label Berita: